Hexo
sss

5 Klub Malam Baru Terbaik di Asia

Klub malam terbaik terpanas terbaru di Asia

Lupakan Netflix atau memesan delivery food untuk makan malam di rumah, atau setidaknya lupakan sejenak ide untuk menghabiskan dunia malam Anda hanya di rumah, karena ada sejumlah klub malam baru yang baru saja di buka di penjuru Asia, seperti Marquee di Singapura, Ce La Vi di Taipei dan Shanghai, serta cabang baru Zouk di Malaysia, dan tak ketinggalan Omnia, Bali. Selain menghadirkan DJ-DJ ternama mancanegara, superclub generasi baru ini juga menarik perhatian lantaran desain interiornya yang dibuat tidak main-main dan lebih dari sekadar instagramable! Di Ce La Vi misalnya, yang berlokasi di lounge tertinggi di Taipei, tak pelak menawarkan pemandangan kota yang menakjubkan seakan-akan Anda berada di puncak dunia.

Marquee, Singapura

Klub Malam Baru Terbaik di Asia - Marquee, Singapura

Las Vegas hadir di Asia, khususnya di Singapura. Ya, Marquee bukan sekadar klub malam melainkan mega klub terdepan di Asia yang dipersembagkan oleh Tao Group. Terletak di resor terpadu Marina Bay Sands, klub ini menawarkan lantai dansa raksasa dengan layar LED 20 meter besar di belakang konsol DJ dan balkon teater yang memungkinkan pengunjung untuk menatap lantai dansa layaknya sebuah pertunjukan masif.

Untuk menambah suasana klub ini, lampu LED dihadirkan untuk menggerakkan para pengunjung dunia malam dari tingkat tertinggi hingga ke lantai dasar klub ini,dalam sekejap. Dan, sama seperti pendahulunya di Amerika, Marquee Singapura juga akan menjadi tuan rumah bagi jajaran bintang-bintang terkemuka dari kehidupan malam, termasuk Tiesto, Afrojack, Steve Aoki dan Kaskade.

Ce La Vi, Taipei

Klub Malam Baru Terbaik di Asia - Celavi, Taipei

Terletak di atap lantai 48 gedung pencakar langit tertinggi kedua di Taipei yakni gedung Nanshan yang juga dioperasikan, Ce La Vi patut menyombongkan diri sebagai lounge tertinggi di Taiwan. Di Ce La Vi Anda akan menemukan bar dan restoran yang terletak di puncak gedung, di mana tak sedikit selebritas ternama Taiwan ditemukan wara wiri di tempat ini. Dan tentunya, para DJ terkenal mancanegara juga hadir untuk semakin memanaskan suasana malam di Ce La Vi. Last but not least, Ce La Vi menghadirkan menu minuman koktail dengan sentuhan Taiwan seperti koktail teh jelly susu dan koktail teh dari gunung tinggi Taiwan. Ce La Vi juga dikabarkan telah membuka cabang di Shanghai, China pada musim panas ini.

Zouk Genting, Malaysia

Klub Malam Baru Terbaik di Asia- Zouk, Genting

Dengan dua klub, ruang permainan sosial, bar karaoke dan restoran, Zouk Genting tak pelak mendefinisikan ulang apa artinya memiliki malam yang luar biasa hanya dalam satu atap. Klub malam ini dihadirkan oleh Zoukm yang juga memenangi penghargaan di Singapura dan secara konsisten menempati peringkat di antara klub-klub top di dunia. Di Genting, kedua klub ini yakni Empire by Zouk dan Zouk Genting , berspesialisasi menghadirkan musik hip-hop dan elektronik.

Sama seperti halnya di Singapura, yang telah menjadi tuan rumah bagi hampir semua DJ terkenal di dunia termasuk Armin Van Buuren, Hardwell dan Zedd, Zouk Genting akan secara konsisten menghardikan parade bintang dimulai dengan DJ Matthew, BATE dan R3hab di malam pembukaan. Kompleks Zouk Genting juga mencakup RedTail, sebuah bar yang menampilkan permainan menarik seperti bir pong dan Jenga raksasa, serta lounge RedTail Karaoke dan restoran Asia modern FuHu.

Omnia, Bali

Klub Malam Baru Terbaik di Asia - Omnia, Bali

Omnia di Bali adalah klub resor di siang hari, yang merupakan tempat yang tepat untuk menikmati pemandangan spektakuler Samudra Hindia dari puncak tebing berbatu. Pada malam hari Omnia menjadi klub mewah yang memanjakan pengunjungnya dngan konsol DJ, bungalow dengan kolam renang eksklusif, dan bar kolam renang. Omnia di Bali merupakan cabang dari Omnia di Las Vegas, dan klub ini dioperasikan oleh Grup Hakkasan yang menjalankan lebih dari 30 pusat hiburan dan restoran di seluruh dunia.

Insanity, Bangkok

Klub Malam Baru Terbaik di Asia - Insanity, Bangkok

Insanity hadir dengan lantai dansa hanggar besar lengkap dengan lampu psychedelic, dan salah satu klub terbesar di Bangkook yang secara konsisten menghadirkan DJ ternama internasional. Selain DJ lokal tentunya seperti Robert Falcon dan Casper Yu. Selain itu ada juga meja VIP untuk mereka yang ingin menikmati dunia malam secara eksklusif.

Konten Terkait: